Resume Bab 2 - TIK
A. Perangkat Lunak Aplikasi dan Fitur Aplikasi
Perangkat lunak adalah sebuah perangkat yang fungsinya sebagai pengatur aktivitas kerja komputer dan seluruh instruksi yang mengarah kepada sistem komputer. Perangkat lunak dibagi jadi beberapa macam yaitu Sistem Operasi, Bahasa Pemrograman dan Perangkat Lunak Aplikasi. Perangkat lunak aplikasi sering disebut program end user karena secara langsung berinteraksi dengan pengguna, membantu pengguna menyelesaikan tugas-tugas.
1. Macam-macam aplikasi pembuat laporan
a. Aplikasi pengolah kata digunakan untuk mengolah dokumen yang berisi karakter, kalimat, kata. Contoh aplikasinya yaitu Microsoft Word, Office Word Online, Google Docs, Notepad, dll
b. Aplikasi pengolah angka untuk mengolah lembar kerja yang terdiri dari angka, teks, rumus. Contoh aplikasinya yaitu Microsoft Excel, IBM, Apache OpenOffice Calc, Lotus, Abacus, LibreOffice Calc, Google Sheets, dll
c. Aplikasi pengolah presentasi digunakan untuk membuat file presentasi yang disimpan dengan format .ppt, .pptx, .odp, dll. Contoh aplikasi presentasi yaitu Microsoft Powerpoint, Google Slides, Prezi, Animaker, dll
2. Fitur Aplikasi Pengolah Kata
a. Cut, copy, dan paste
- menekan tombol keyboard ( ctrl+c ) untuk copy
- menekan tombol keyboard ( ctrl+v ) untuk paste
- menekan tombol keyboard ( ctrl+x ) untuk cut
b. Memformat teks
- pilih teks yang ingin di format atau di blok
- pilih opsi untuk mengubah font, ukuran font, warna font, atau menjadi bold text, italic, underline
c. Memasukkan gambar
jika ingin memasukkan gambar, bisa dilakukan dengan menggunakan printscreen di keyboard atau tombol shift+window+s untuk screenshot.
d. Mengatur Halaman
Salah satu fitur yang didapatkan di Microsoft Word adalah memberi halaman atau nomor halaman pada dokumen. Caranya dengan:
- menggunakan menu insert
- lalu pilih page number
- kemudian pilih format page number
e. Melakukan Sharing File
Seiring perkembangan teknologi dan kebutuhan manusia, banyak aplikasi yang bisa diakses dengan online maupun offline, contohnya Microsoft 365. Jika memiliki akun di SharePoint atau Ms Onedrive, bisa menyimpan file dan membagikan file untuk dibaca atau diedit orang lain tanpa batasan ruang dan waktu
Comments
Post a Comment